Bahan Sarak Terung :
- 500 gram terung, dibelah dua memanjang, dipotong 3 bagian
- 2 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
- 50 gram ebi, diseduh, disangrai, dihaluskan
- 500 ml santan dari 1/2 butir kelapa 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula pasir
- 75 gram kacang tanah kupas, dioven, dihaluskan
- 75 gram kelapa parut, disangrai, dihaluskan
- 1/2 sendok teh asam jawa dan 1 sendok makan air, dilarutkan
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
- 9 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sendok teh ketumbar
- 1/8 sendok teh jinten
- 2 cm kunyit
- 2 cm lengkuas
Cara Membuat Sarak Terung :
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, serai, dan ebi sampai harum.
- Tambahkan terung. Aduk rata. Masukkan santan, garam, dan gula pasir. Masak sampai mendidih.
- Tambahkan kacang tanah, kelapa sangrai, dan air asam. Masak sampai matang.
Buat Review dan Rating Resep Sarak Terung