Bahan Bolu Pelangi :
- 4 butir telur
- 120 gram gula pasir
- 1/4 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh emulsifer (sp/tbm)
- 100 gram tepung terigu protein sedang
- 1/4 sendok teh baking powder
- 50 gram santan kental instan
- 25 gram minyak goreng
- 4 tetes pewarna hijau muda
- 4 tetes pewarna merah muda
Cara Membuat Bolu Pelangi :
- Kocok telur, gula pasir, garam, dan emulsifier hingga mengembang. Masukkan tepung terigu dan baking powder bergantian dengan santan kental instan dan minyak goreng. Sambil di ayak dan di aduk rata.
- Bagi 3 bagian. Satu bagian tambahkan pewarna hijau muda. Aduk rata. Satu bagian tambahkan merah muda. Aduk rata. Sisanya biarkan putih.
- Tuang adonan hijau ke dalam loyang 24x10x7cm kukus dengan api sedang 7 menit. Tuang adonan putih. Kukus kembali 7 menit. Tuang adonan merah muda. Kukus kembali 15 menit hingga matang.
- Bolu Pelangi siap dihidangkan
Buat Review dan Rating Resep Bolu Pelangi