Bahan Puding Bakar Istimewa :
- 225 ml yogurt rasa vanili atau tawar
- 175 g krim keju
- 1/2 sdt vanili bubuk
- 150 g gula pasir halus
- 300 ml susu cair
- 5 kuning telur
- 200 g campuran manisan buah kering dalam kaleng
- 10 lembar roti tawar
Cara Membuat Puding Bakar Istimewa :
- Campur yogurt, krim keju, vanili, gula pasir, susu cair dan kuning telur. Aduk sampai rata.
- Siapkan pinggan tahan panas 18 x 28 x 5 cm. Olesi dengan margarin.
- Atur lima lembar roti tawar di bagian dasar pinggan. Tuangi setengah bagian adonan keju, ratakan. Taburi manisan buah kering. - Tutup atasnya dengan rob tawar dan tambahkan sisa adonan keju. Ratakan.
- Sediakan loyang yang berukuran lebih besar dari pinggan. Isi dengan air dan letakkan pinggan di dalamnya.
- Panaskan oven dan panggang adonan dalam oven bersuhu 175°C selama 40 menit sampai matang. Angkat dan olesi margarin selagi panas.
- Potong-potong sesuai selera, sajikan dalam keadaan hangat.
Buat Review dan Rating Resep Puding Bakar Istimewa