Bahan Otak-Otak Panggang :
- 200 gram daging ikan tenggiri, dihaluskan
- 1 1/4 sendok teh garam
- 1 putih telur
- 2 butir bawang merah, dihaluskan
- 1 siung bawang putih, dihaluskan
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok makan gula pasir
- 150 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 50 gram tepung hunkwe
- 1 batang daun bawang, diiris halus
- daun pisang untuk membungkus
- 150 gram kacang tanah goreng, dihaluskan
- 2 buah cabai rawit merah, dihaluskan
- 3 buah cabai merah keriting, dihaluskan
- 1 sendok teh garam
- 50 gram gula pasir
- 200 ml air panas
- 1/2 sendok teh cuka
Cara Membuat Otak-Otak Panggang :
- Aduk rata daging ikan tenggiri, garam, dan putih telur.
- Masukkan bawang merah, bawang putih, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
- Tuang santan. Aduk sampai kalis. Tambahkan tepung hunkwe dan daun bawang. Aduk rata.
- Sendokan ke daun pisang. Bungkus. Semat dengan lidi.
- Panggang di atas bara api sampai matang.
- Sambal:aduk rata semua bahan sambal. Sajikan otak-otak dengan sambalnya.
Buat Review dan Rating Resep Otak-Otak Panggang