Bahan Kue Iwel Lombok :
- 100 gram tepung ketan putih, diayak
- 250 gram tepung ketan hitam, diayak
- 200 gram kelapa parut, sangrai hingga kering
- 150 gram gula merah, sisir
- 50 ml air
- 1 sendok teh garam
- 400 ml santan dari 1 1/2 butir kelapa
- Daun pisang, untuk membungkus
Cara Membuat Kue Iwel Lombok :
- Sangrai tepung ketan hitam dan ketan putih hingga mengeluarkan sedikit aroma gosong. Angkat. sisihkan.
- Rebus gula merah dengan air hingga kental. Angkat.
- Setelah rebusan gula merah tidak panas, masukkan campuran tepung ketan sangrai dan kelapa parut. Aduk rata.
- Ambil selembar daun pisang, isi dengan 2 sendok makan adonan, bungkus, kemudian semat dengan lidi.
- Kukus hingga matang kurang lebih 1 jam.
- Kue Iwel lombok siap dihidangkan.
Buat Review dan Rating Resep Kue Iwel Lombok