Bahan Kookoo Bademjan (Souffle Terung) Iran :
- 2 buah (250 g) terung ungu
- 1/2 buah jeruk lemon, ambil airnya
- 1 sdt garam
- 1 sdt merica bubuk
- 4 butir telur ayam, pisahkan putih dan kuningnya
Cara Membuat Kookoo Bademjan (Souffle Terung) Iran :
- Siapkan pinggan tahan panas ukuran 20x20 cm semir mentega hingga rata. Sisihkan.
- Panggang terung dalam oven panas bersuhu 180" C selama 5 menit hingga terung lunak. Angkat, kupas kulit terung. Haluskan isi terung.
- Tambahkan air jeruk, garam dan merica bubuk, aduk rata.
- Masukkan kuning telur, aduk kembali hingga rata. Sisihkan.
- Kocok putih telur hingga kaku, masukkan adonan terung sedikit demi sedikit sambil aduk rata.
- Tuang ke dalam pinggan tahan panas. Panggang dalam oven panas bersuhu 180'C selama 45 menit hingga matang, angkat.
- Keluarkan dari loyang, potong-potong, sajikan.
Buat Review dan Rating Resep Kookoo Bademjan (Souffle Terung) Iran