Bahan Kembang Goyang :
- 250 gram tepung beras
- 2 butir telur
- 45 gram gula tepung
- 1/2 sendok teh garam
- 300 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- Minyak untuk menggoreng.
Cara Membuat Kembang Goyang :
- Aduk rata tepung beras, gula tepung, dan garam. Tambahkan telur dan santan. Aduk sampai licin.
- Rendam cetakan kembang goyang dalam minyak yang dipanaskan diatas api sedang.
- Setelah cetakan kembang goyang panas. Celupkan cetakan ke dalam campuran tepung beras setinggi cetakannya.
- Masukkan lagi ke dalam minyak goreng panas sambil di goyang-goyang sampai terlepas. Goreng sampai matang.
Buat Review dan Rating Resep Kembang Goyang