Bahan Cake Mambo :
- 300 gram roti tawar tanpa kulit, dipotong kecil-kecil
- 500 ml susu cair
- 100 gram margarin
- 6 butir telur ayam
- 250 gram gula pasir
- 1/4 sendok teh garam
- 1/8 sendok teh vanili bubuk
- 200 gram kelapa muda, dikeruk lebar
- 3 tetes pewarna merah
- 3 tetes pewarna hijau
Cara Membuat Cake Mambo :
- Bagi kelapa muda menjadi dua bagian. Masingmasing tambahkan pewarna warna merah dan hijau. Aduk rata. Sisihkan.
- Tuang susu dalam roti tawar. Remas-remas sampai hancur. Sisihkan.
- Kocok margarin sampai lembut. Masukkan ke dalam roti. Aduk rata. Sisihkan.
- Kocok telur, gula, garam, dan vanili sampai mengembang: Masukkan ke dalam adonan roti. Aduk rata.
- Siapkan loyang 20x20x7 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.
- Tuang 1/3 adonan ke loyang. Oven 20 menit dengan suhu 180 derajat Celsius sampai setengah matang.
- Tabur kelapa keruk warna merah. Tuang 1/3 adonan lagi. Oven 20 menit dengan suhu 180 derajat Celsius sampai setengah matang.
- Tabur lagi kelapa keruk warna hijau. Tutup dengan sisa adonan.
- Oven 35 menit dengan suhu 180 derajat Celsius sampai matang.
Buat Review dan Rating Resep Cake Mambo