Bahan Burgo Palembang :
- 100 gram tepung beras, ayak
- 2 sendok makan tepung sagu
- 150 ml air mendidih
- 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok teh air kapur sirih
- 300 ml air
- 550 gram ikan gabus, rebus, ambil dagingnya
- 750 ml santan, dari 1/2 butir kelapa
- 2 lembar daun salam
- 2 batang serai, ambil bagian putihnya, iris tipis
- 1 l air
- 1 1/2 sendok teh garam
- 2 sendok makan minyak goreng
- 9 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 3 butir kemiri, sangrai
- 2 cm kunyit
- 2 cm jahe
- 2 cm lengkuas
- 1/2 sendok makan ketumbar, sangrai
- Telur rebus
- Bawang goreng
Cara Membuat Burgo Palembang :
- Burgo : Seduh 1/2 bagian tepung beras dengan air mendidih, aduk rata. Masukkan sisa tepung beras,tepung sagu, garam, air, dan air kapur sirih. Aduk rata.
- Panaskan wajan datar antilengket, oles dengan sedikit minyak. Buat dadar tipis. Angkat, lalu gulung. Lakukan hingga adonan habis.
- Kuah: Tumis bumbu halus,daun salam,dan serai hingga harum. Tambakan santan, air, ikan gabus, garam, dan gula, masak sambil diaduk hingga mendidih. Angkat.
- Potong-potong burgo , siram dengan kuah beserta daging. Tambahkan telur rebus, tabur dengan bawang goreng.
- Burgo siap dihidangkan.
Buat Review dan Rating Resep Burgo Palembang