Bahan Sayur Asem :
- Bawang Putih 2 siung.
- Bawang Merah 3 siung.
- Cabe Merah 1 biji.
- Asem Cempaluk 3 biji.
- Kacang Panjang 30 gram.
- Mentimun 30 gram.
- Taoge Kedelai 30 gram.
- Kacang Tanah 30 gram.
- Buah Tomat 3 biji.
- Kangkug 3 gram.
- Daun Salam 1 lembar.
- Laos 3 gram.
- Garam dan Gula secukupnya.
Cara Membuat Sayur Asem :
- Panaskan air, lalu masukkan Asem, Bawang Merah, Bawang Putih, Daun Salam, Laos, dan rebus sampai mendidih.
- Kemudian masukkan kembali seluruh bahan sayur, termasuk potongan tulang sapi untuk menambah aroma.
- Rebus dan biarkan sampai mendidih dan matang.
- Sajikan saat masih hangat dengan nasi putih yang juga hangat
Buat Review dan Rating Resep Sayur Asem