Resep Ravioli Isi Bayam

Berikut ini adalah resep Ravioli Isi Bayam mudah dibuatnya dan rasanya lezat, Ravioli Isi Bayam bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda. Tepung terigu berprotein tinggi mempunyai kadar protein di atas 12%. Tepung terigu jenis ini biasanya dipakai untuk Membuat mi, roti, atau pasta sehingga hasilnya lebih kenyal.

Ravioli Isi Bayam

Bahan Ravioli Isi Bayam :

  • Air untuk merebus
  • 1/2 sdt garam
Pasta:
  • 150 g tepung terigu berprotein tinggi *)
  • 1 1/2 sdt garam
  • 3 butir telur ayam
  • 3 sdt minyak zaitun
  • 100 ml air
Isi:
  • 5 sdm mentega tawar
  • 500 g daun bayam, siangi
  • 1 sdt garam
  • 1 1/2 sdt merica hitam bubuk
  • 150 g keju parmesan bubuk
  • 1 1/2 sdt pala bubuk
  • 2 butir telur ayam, kocok lepas
Saus krim, campur, masak sambil aduk rata:
  • 130 g mentega tawar
  • 450 ml krim kental
  • 150 g keju parmesan.

Cara Membuat Ravioli Isi Bayam :

  1. Campur terigu dan garam. Buat lubang pada campuran terigu, pecahkan telur ke dalamnya. Tambahkan minyak dan air, uleni selama 10 menit hingga membentuk adonan yang kalis. Bungkus adonan dengan plastik, istirahatkan dalam suhu ruang selama 15 menit. Sisihkan.
  2. Isi: Panaskan mentega, tumis bayam hingga layu. Angkat, biarkan dingin, cincang halus. Tambahkan semua sisa bahan isi, aduk rata. Sisihkan.
  3. Ambil adonan pasta, bagi menjadi dua bagian. Dengan menggunakan mesin penggiling pasta, tipiskan tiap bagian hingga ketebalannya menjadi 2 mm.
  4. Potong tiap lembaran adonan menjadi dua bagian. Bentangkan satu lembar adonan, letakkan masing-masing 1 sdt bahan isi, dengan jarak di antaranya. Olesi jarak di antaranya dengan air. Tutup dengan lembaran lainnya. Rekatkan sisi-sisi sekeliling isi. Dengan menggunakan pisau pastry bergerigi, potong-potong bentuk persegi ukuran 4 x 4 cm, taburi terigu. Rebus ravioli dalam air mendidih yang telah dibubuhi garam selama 5 menit hingga matang. Angkat, tiriskan.
  5. Sajikan ravioli bersama saus

Saat ini belum ada rating dan review untuk resep Ravioli Isi Bayam ini.

Buat Review dan Rating Resep Ravioli Isi Bayam

kolom yang harus diisi ditandai *

Kirim Komentar