Bahan Rajungan Bumbu Iris :
- 300 gram capit rajungan, dimemarkan
- 1 buah bawang bombay, iris halus
- 3 siung bawang putih, iris halus
- 3 buah cabai merah, iris miring
- 3 buah cabai hijau, iris miring
- 1 buah tomat, potong-potong 1 tangkai daun bawang, potong-potong 2 sendok makan saus cabai
- 1 sendok makan kecap ikan
- merica dan garam secukupnya
- 2 sendok makan minyak goreng
- 150 ml air
Cara Membuat Rajungan Bumbu Iris :
- Tumis bawang putih, bawang bombay, tomat, cabai, merah dan cabai hijau hingga harum dan layu.
- Masukkan rajungan. Masak sampai berubah warna. Masukkan daun bawang. Aduk-aduk lalu tambahkan kecap ikan, saus cabai, garam, dan merica. Aduk rata.
- Tuangkan air. Masak di atas api kecil sampai bumbu meresap.
Buat Review dan Rating Resep Rajungan Bumbu Iris