Menu

Pizza Margherita

Eresep

Not Just Food

Pizza Margherita
Kategori
Pizza dan Pasta
Tanggal
Porsi
4 buah
Waktu
0 Menit
Rating

Berikut ini adalah resep Pizza Margherita mudah dibuatnya dan rasanya lezat, Pizza Margherita bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda

Bahan Pizza Margherita :

  • 250 gram tepung terigu protein tinggi
  • 1 sendok teh ragi instan
  • 2 sendok teh oregano bubuk
  • 1 sendok teh garam
  • 25 ml olive oil
  • 150 ml air
Bahan Topping:
  • 100 gram keju mozzarella
  • 10 gram daun basil
  • 1/2 buah bawang bombay, cincang kasar
  • 200 gram jamur shitake, iris
  • 2 siung bawang putih, cincang kasar
  • 1 sendok makan saus tomat
  • 2 sendok teh pasta tomat
  • 2 buah tomat. iris bulat
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh lada hitam tumbuk kasar

Cara Membuat Pizza Margherita :

  1. 1Kulit : campur tepung terigu,oregano, ragi, dan air. Uleni hingga setengah kalis. Tambahkan olive oil dan garam. Uleni hingga elastis. Diamkan adonan 10 menit hingga mengembang. Timbang masing-masing adonan 100 gram. Diamkan 20 menit.
  2. 2 Toping : Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum. Tambahkan jamur. Aduk hingga setengah layu. Sisihkan.
  3. 3 Ambil adonan kulit. Tipiskan bentuk bulat. Oleskan campuran saus tomat dan pasta tomat. Tata tomat dan tumisan jamur. Taburkan mozzarella, garam, dan merica hitam.
  4. 4 Oven dengan api bawah suhu 190 derajat celcius 10 menit hingga setengah  matang. Taburkan basil. Oven kembali selama 5 menit hingga matang.
  5. 5 Pizza Margherita siap dihidangkan.

Es Gempol

Sambal Tempe

Review dan rating Pizza Margherita

Kirim Review
Resep ini belum memiliki review

Jadilah yang pertama membuat review untuk resep ini.

Resep Kategori Terkait