Bahan Pai Ayam Bertabur :
bahan pai:- 300 gram tepung terigu
- 100 gram margarin
- 1/2 sendok teh garam
- 1 butir telur
- 2 sendok teh gula tepung
- 2 sendok teh air dingin
- 150 gram margarin
- 50 gram gula tepung
- 150 gram tepung terigu
- 25 gram keju, diparut
- 4 butir telur
- 35 gram tepung terigu
- 20 gram margarin
- 1 sendok teh gula tepung
- 1/4 buah bawang bombay, dicincang halus
- 2 siung bawang putih, dicincang halus
- 100 gram ayam, dipotong kotak kecil
- 100 gram saus tomat
- 1/4 sendok teh garam
- 114 sendok teh gula pasir
- 1/2 sendok teh oregano
- 1/4 sendok teh basil
- 50 ml air
- 50 gram jamur kancing, dipotong-potong|
Cara Membuat Pai Ayam Bertabur :
- Pai: aduk bahan pai menggunakan 2 buah garpu sampai berbutir-butir. Giling setebal 1/2 cm lalu ratakan di loyang pai 22 cm. Tusuk-tusuk dengan garpu. Oven 30 menit.
- Isi: tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Tambahkan ayam, aduk hingga berubah warna. Masukkan jamur. Aduk rata. Bumbui saus tomat, garam, gula, dan air. Aduk rata. Setelah matang, taburkan oregano, dan basil. Aduk sampai matang. Sisihkan.
- Cake: kocok margarin dan gula tepung sampai lembut. Masukkan telur satu per satu sambil dikocok rata. Masukkan tepungterigu sambil diayak dan diaduk rata. Tambahkan keju. Aduk kembali.
- Tuang setengah adonan cake ke atas pai. Tata isi. Tutup dengan sisa cake.
- Aduk bahan taburan sampai berbutir-butir. Tabur ke cake. Oven 50 menit. Sampai matang.
Buat Review dan Rating Resep Pai Ayam Bertabur