Bahan Lontong Isi :
- 300 gram beras
- 600 ml santan
- 2 lembar daun salam
- garam
- daun pisang
- garam
- 2 sendok makan kecap manis
- 300 gram corned beef
- air secukupnya
- 2 sendok makan minyak untuk tumis
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 4 buah cabai rawit
Cara Membuat Lontong Isi :
- Didihkan santan dan garam lalu masukkan beras. Masak sampai air terserap, sisihkan.
- Tumis bawang merah, bawang putih, cabai rawit, garam, dan corned sampai matang. Tuangkan kecap dan air. Aduk hingga air terserap. Angkat dan dinginkan.
- Ambil selembar daun. Masukkan aronan lalu tipiskan. Tambahkan adonan isi. Bungkus dan ikat hingga padat. Kukus sampai matang.
- Sajikan dengan sambal kacang.
Buat Review dan Rating Resep Lontong Isi