Kue Kering Lapis Kismis
- Kategori
- Cake
- Tanggal
- Porsi
- 30 Buah
- Waktu
- 0 Menit
- Rating
Berikut ini adalah resep Kue kering lapis kismis mudah dibuatnya dan rasanya lezat, Kue kering lapis kismis bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda
Bahan Kue Kering Lapis Kismis :
- 200 gram mentega asin
- 200 gram gula halus
- 4 kuning telur
- 400 gram tepung terigu protein sedang
- 4 sendok makan susu bubuk
- 1/2 sendok teh vanili bubuk
- 150 gram kismis
Cara Membuat Kue Kering Lapis Kismis :
- 1 Kocok mentega asin, gula halus, dan kuning telur 1 menit sampai mengembang.
- 2 Tambahkan tepung terigu, susu bubuk, dan vanili bubuk sambil diayak dan diaduk rata. Bagi 2 adonan.
- 3 Giling masing-masing adonan. Letakkan satu bagian adonan di loyang 30x30 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Tabur kismis. Tutup dengan sisa adonan.
- 4 Tusuk-tusuk. Oven 35 menit dengan suhu 150 derajat Celsius. Angkat. Potong-potong.
- 5 Letakkan di loyang yang dioles margarin. Oven lagi 20 menit dengan suhu 150 derajat Celsius sampai kering.
Risoles Jamur Keju
Telur Asin
Review dan rating Kue Kering Lapis Kismis
Resep ini belum memiliki review
Jadilah yang pertama membuat review untuk resep ini.