Bahan Kuah Bugis :
- 1 kg iga kambing
- 150 gram kelapa parut
- 2 liter air
- 3 lembar daun jeruk purut
- 2 lembar daun pandan, simpulkan
- 3 cm lengkuas, memarkan
- 3 cm jahe, memarkan
- 2 batang serai, ambil putihnya, memarkan
- 7 tangkai daun kemangi, petiki daunnya
- 3 batang bawang daun, potong 1 cm
- 1 buah tomat merah, potong 8 bagian
- minyak goreng secukupnya
Bahan Bumbu, haluskan:
- 12 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 3 buah cabai merah keriting
- 2 cm kunyit bakar
- 1 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh ketumbar butiran
- 1/2 sendok teh merica putih butiran
- 1/4 buah pala
- 1/4 sendok teh jintan
Cara Membuat Kuah Bugis :
- Sangrai kelapa hingga berwarna cokelat, tumbuk halus hingga keluar minyak. Sisihkan.
- Rebus iga kambing hingga empuk. Sisihkan.
- Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan kelapa sangrai halus, daun jeruk, daun pandan, lengkuas, jahe, dan serai. Masak hingga matang. Angkat. Masukkan ke dalam rebusan iga. Masak hingga bumbu meresap.
- Masukkan bawang daun, daun kemangi, dan tomat. Aduk rata sejenak.
- Kuah Bugis siap dihidangkan.
Buat Review dan Rating Resep Kuah Bugis