Bahan Ikan Selayur Cabai Hijau :
- 350 g ikan Selayur, bersihkan, potong 6 cm
- 1 sendok makan air jeruk nipis
- 1/2 sdt garam
- Minyak goreng secukupnya
- 10 buah cabai rawit hijau, rebus
- 5 buah bawang merah, rebus
- 2 buah tomat sayur hijau, potong, rebus
- 2 sendok makan minyak goreng
- 10 mata petai, belah 2, goreng
- Garam dan cuka secukupnya
Cara Membuat Ikan Selayur Cabai Hijau :
- Lumuri ikan dengan air jeruk dan garam, diamkan 10 menit.
- Cabai hijau: Tumbuk kasar cabai, bawang, dan tomat, lalu tumis hingga harum. Masukkan garam, cuka, dan petal goreng.
- Goreng ikan hingga matang. Letakkan di piring saji, siram dengan bumbu cabai hijau.
- Hidangan siap disajikan.
Buat Review dan Rating Resep Ikan Selayur Cabai Hijau