Bahan Ikan Nila Acar :
- 3 ekor ikan nila
- 1 sendok teh air jeruk nipis
- 10 buah cabai rawit merah, dimemarkan
- 1/2 sendok teh garam
- 1 buah bawang bombay, dipotong panjang
- 2 buah wortel, dipotong 1/2x1/2x4 cm
- 3 buah cabai hijau besar, dibuang bijinya, iris serong
- 1 batang serai, ambil putihnya, dimemarkan
- 1 sendok teh cuka
- 2 1/2 sendok teh garam
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 750 ml santan dari 1 butir kelapa
- 1 batang daun bawang, diiris serong
- minyak untuk menumis dan menggoreng, secukupnya
- 6 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 4 butir kemiri, disangrai
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 2 cm kunyit, dibakar
Cara Membuat Ikan Nila Acar :
- Lumuri ikan nila dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 15 menit.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang hingga matang. Sisihkan.
- Tumis bumbu halus, bombay, dan serai hingga harum. Masukkan wortel dan cabai hijau iris. Aduk hingga layu.
- Tambahkan garam, gula pasir, dan santan. Masak sambil diaduk hingga matang. Tambahkan cuka dan daun bawang. Aduk rata. Siram di atas ikan nila.
- Ikan Nila acar siap dihidangkan.
Buat Review dan Rating Resep Ikan Nila Acar