Bahan Daging Madu :
- 500 g daging sapi bagian has dalam, potong ukuran 1 x 2 x 5 cm
- 50 ml madu
- 1 sdm kecap asin
- 1/4 sdt soda kue
- 1/2 sdt merica bubuk
- 50 g tepung terigu
- 1/2 sdt garam
- 500 ml minyak untuk menggoreng
- 1 sdm minyak
- 1 siung bawang putih, cincang
- 100 g bawang Bombay, iris bundar tipis
- 150 g jamur merang segar, bersihkan, bagi 2 bagian
- 50 ml saus cabai botolan
- 50 ml madu
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt garam
- 1 sdt minyak wijen
- 5 sdm air matang
- 1 sdm wijen sangrai
Cara Membuat Daging Madu :
- Campur madu, kecap, soda kue, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.
- Masukkan potongan daging dalam campuran madu, aduk rata. Diamkan selama 30 menit hingga bumbu meresap.
- Aduk rata tepung terigu dan garam. Gulingkan setiap potong daging berbumbu ke dalam tepung sambil tekan-tekan agar tepung melekat.
- Goreng setiap potong daging berbumbu dalam minyak panas yang cukup banyak sampai daging matang. Angkat dan tiriskan.
- Saus: Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang Bombay hingga layu dan kuning. Masukkan jamur, saus cabai, madu, garam, dan merica. Aduk-aduk sampai rata.Tuangi air, didihkan. Tambahkan minyak wijen. Angkat.
- Letakkan daging goreng dalam piring saji, tuangi saus, taburi wijen sangrai.
Buat Review dan Rating Resep Daging Madu