Bahan Chicken Katsu :
- 2 buah dada ayam fillet
- 1/2 sendok makan air jeruk nipis
- 1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk
- 1/2 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh garam
- minyak untuk menggoreng, secukupnya
- 2 butir telur, dikocok lepas
- 200 gram tepung panir kasar
- 80 gram saus mayones
- 80 gram saus sambal
Cara Membuat Chicken Katsu :
- Potong dada ayam dua bagian. Masing-masing belah dua bagian. Memarkan sedikit.
- Lumuri ayam dengan air jeruk nipis, kaldu ayam bubuk, garam, dan merica. Diamkan 15 menit. Celup ke dalam telur. Gulingkan di atas tepung panir.
- Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang hingga matang. Potong-potong.
- Chicken Katsu siap dihidangkan dengan pelengkap.
Buat Review dan Rating Resep Chicken Katsu