Bahan Cake Karamel Prune :
- 30 g mentega tawar
- 100 g gula tanjung
- 5 buah prune kering, kerat dua
- 100 g mentega
- 175 g gula pasir
- 400 g marzipan, potong kasar
- 3 butir telur ayam
- 125 ml susu cair
- 200 g tepung terigu
- 1 sdt baking powder
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdt vanili bubuk.
Cara Membuat Cake Karamel Prune :
- Panaskan gula tanjung dan mentega hingga leleh. Angkat, tuang ke dalam loyang berdiameter 24 cm bersemir mentega. Susun irisan prune di dasar loyang.
- Masukkan mentega, gula, dan potongan marzipan ke dalam food processor selama 5 menit hingga lembut.
- Masukkan telur satu persatu sambil terus proses selama 10 menit hingga adonan mengembang.
- Tambahkan campuran terigu dan susu secara bergantian sambil aduk hingga rata.
- Tuang adonan ke dalam loyang berisi prune, ratakan. Panggang dalam oven bersuhu 160 °C selama 50 menit hingga matang.
- Angkat , hias sesuai selera. Sajikan.
Buat Review dan Rating Resep Cake Karamel Prune