Bahan Bujan Selimut :
- 100 gram tepung ketan putih
- 2 1/2 sendok teh tepung sagu tani
- 1/8 sendok teh garam
- 25 ml santan kental instan
- 85 ml air merang dari 3 sendok makan merang dan 100 ml air, dilarutkan dan disaring
- 100 gram kelapa parut kasar
- 50 gram gula merah, sisir halus
- 100 ml santan dari 1/4 butir kelapa
- 1/4 sendok teh tepung sagu
- 1/8 sendok teh garam
- 1 lembar daun pandan
- 50 gram kacang tanah kulit, goreng, cincang kasar
Cara Membuat Bujan Selimut :
- Isi: masak kelapa parut, gula merah, santan, tepung sagu, garam, dan daun pandan sambil diaduk sampai kalis.
- Tambahkan kacang. Aduk rata. Timbang masing-masing 10 gram. Pulung kecil memanjang.
- Kulit: rebus santan, air merang, dan garam sampai panas. Biarkan hangat dan ukur 100 ml.
- Tuang santan hangat sedikit-sedikit ke campuran tepung ketan dan tepung sagu. Aduk sampai berbutir.
- Semprotkan air ke wajan dadar diameter 12 cm. Masukkan campuran tepung ketan sambil diayak. Semprot
- 2 kali lagi sampai agak lembap. Biarkan sampai matang dan menyatu.
- Beri isi. Gulung sewaktu panas. Angkat.
Buat Review dan Rating Resep Bujan Selimut