Bahan Semur Putih Telur :
- 250 ml putih telur ayam
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
- 1 1/4 sdm margarin
- 2 sdm kecap manis
- 200 ml air
- 8 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 buah cabai merah
- 1/2 sdt garam
- 1/4 butir pala
- 12 buah cabai rawit merah, buang tangkainya
- 150 g tomat merah, potong-potong kasar
- 1 cm jahe, memarkan
- 1 cm lengkuas, memarkan
- 1 lembar daun salam
- 1 batang serai, memarkan
Cara Membuat Semur Putih Telur :
- Kocok putih telur, garam, dan merica bubuk hingga rata.
- Tuang adonan putih telur ke dalam loyang ukuran 15 x 15 x 6 cm. Kukus dalam dandang panas selama 10 menit hingga matang.
- Angkat, biarkan dingin. Potong putih telur ukuran 1 x 1 x 6 cm. Sisihkan.
- Panaskan margarin hingga leleh, tumis bumbu halus hingga harum dan matang. Masukkan bumbu, aduk-aduk hingga harum.
- Tuangkan kecap manis dan air, aduk rata dan didihkan.
- Masukkan putih telur kukus, aduk rata. Masak di atas api kecil hingga bumbu meresap. Angkat, sajikan segera.
Buat Review dan Rating Resep Semur Putih Telur