Bahan Rengginang Karamel :
- 200 gram Rengginang, siap jadi
- 100 gram Gula pasir
- 50 gram Gula merah serut
- 100 ml Air
- 700 ml Minyak goreng
Cara Membuat Rengginang Karamel :
- Panaskan minyak, goreng rengginang hingga matang. Angkat, tiriskan dan sisihkan.
- Karamel: Panaskan gula pasir dan gula merah hingga meleleh dan berwarna kuning kecokelatan.
- Tuangkan air sedikit demi sedikit sambil terus diaduk hingga rata. Angkat.
- Letakkan rengginang dalam rak berlubang/ tampah, bed coretan karamel diatasnya. Biarkan hingga karamel mengeras. Sajikan.
Buat Review dan Rating Resep Rengginang Karamel