Bahan Pesmol Ikan Kakap :
- 600 g fillet ikan kakap, potong tipis
- 1 sendok teh bawang putih bubuk
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica putih bubuk
- 120 ml air
- 1/2 sendok makan tepung beras
- 2 sendok makan tepung terigu serbaguna
- 2 sendok makan tepung maizena
- Minyak, untuk menggoreng
- 6 buah cabai rawit merah
- 4 buah cabai hijau keriting, iris serong
- 3 buah cabai merah keriting,iris serong
- 1 buah tomat merah, belah 4
- 3 lembar daun salam
- 3 lembar daun jeruk
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 1 batang serai, memarkan
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula pasir
- 2 batang bawang daun potong-potong
- 9 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 8 butir kemiri, sangrai
- 2 cm jahe
- 1 cm kunyit
Cara Membuat Pesmol Ikan Kakap :
- Lumuri fillet ikan kakap dengan bawang putih, merica, dan garam. Simpan di dalam lemari es selama 15 menit.
- Aduk rata air, tepung terigu, maizena, dan tepung beras hingga rata. Celup ikan ke dalam cairan tepung. Goreng dalam minyak banyak dan panas hingga kuning kecokelatan. Angkat, tiriskan. Sisihkan.
- Bumbu pesmol: Tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk, lengkuas, dan serai hingga harum. Masukkan sisa bahan, kecuali bawang daun. Masak hingga matang (± 5 menit).
- Tambahkan bawang daun. Masak hingga layu. Angkat.
- Siram ikan kakap dengan bumbu pesmol.
- Pesmol ikan kakap siap dihidangkan.
Buat Review dan Rating Resep Pesmol Ikan Kakap