Bahan Pepes Bakar Sayap Ayam :
- 510 gram sayap ayam
- 50 gram daun singkong yang muda, direbus, diiris 3 cm
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 1 sendok makan air asam dari 1/2 sendok teh asam dan 2 sendok makan air
- 1 batang serai, diambil putihnya, dimemarkan
- 2 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
- 8 buah cabai rawit utuh
- 1 1/4 sendok teh garam
- 155 ml santan dari 1/2 butir kelapa
- 245 ml air
- 2 sendok makan minyak untuk menumis
- daun pisang untuk membungkus
- 5 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 3 buah cabai merah besar
- 2 buah cabai merah keriting
- 4 buah cabai rawit merah
- 1 cm kunyit, dibakar
- 1 cm jahe
Cara Membuat Pepes Bakar Sayap Ayam :
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus bersama serai, dan daun jeruk hingga harum.
- Masukkan sayap ayam. Aduk hingga berubah warna. Tambahkan daun singkong, cabai rawit, garam, merica, dan gula. Aduk rata.
- Tuang air. Masak sampai mendidih. Masukkan santan dan air asam. Masak sampai kental dan meresap.
- Ambil selembar daun pisang. Letakkan sayap ayam beserta bumbunya. Bungkus pepes. Semat dengan lidi.
- Bakar hinggga harum. Angkat dan sajikan.
Buat Review dan Rating Resep Pepes Bakar Sayap Ayam