Resep Pai Isi Krim Keju

Berikut ini adalah resep PAI ISI KRIM KEJU mudah dibuatnya dan rasanya lezat, PAI ISI KRIM KEJU bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda. Puff pastry adalah adonan lemak berlapis, siap pakai. Dijual dalam kemasan beku bentuk persegi di pasar swalayan terkemuka.

Pai Isi Krim Keju

Bahan Pai Isi Krim Keju :

Kulit:
  • 375 g adonan puff pastry, siap pakai *)
Isi, aduk rata, bagi menjadi 6 bagian:
  • 3 buah daging burger sapi siap pakai, cincang kasar
  • 75 g keju krim (cream cheese)
  • 1 sdm peterseli cincang
  • 1 kuning telur ayam, kocok lepas
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1/4 sdt gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 2 sdm keju parmesan
Olesan, aduk rata:
  • 1 kuning telur ayam, kocok lepas
  • 1 sdt krim kental
Pelengkap:
  • Saus sambal botolan

Cara Membuat Pai Isi Krim Keju :

  1. Siapkan 6 buah loyang pai berdiameter 7 cm. Basahi permukaannya dengan air. Sisihkan.
  2. Kulit: Tipiskan adonan hingga ketebalan 1/2 cm. Potong bentuk bulat diameter 11 cm sebanyak 6 lembar untuk dasar dan berdiameter 7 cm sebanyak 6 lembar untuk tutup.
  3. Buat tekstur garis melintang pada 6 buah adonan berdiameter 7 cm Sisihkan.
  4. Atur adonan puff pasty berdiameter 11 cm pada loyang, ratakan. Letakkan satu bagian isi di atasnya. Olesi bagian pinggir adonan dengan telur ayam. Lakukan hingga semua bahan habis.
  5. Tutup tiap loyang yang sudah diisi dengan adonan tutup, rekatkan. Olesi permukaannya dengan bahan olesan.
  6. Panggang dalam oven panas suhu 180° C selama 30 menit hingga matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat.
  7. Sajikan dengan pelengkap.

Saat ini belum ada rating dan review untuk resep Pai Isi Krim Keju ini.

Buat Review dan Rating Resep Pai Isi Krim Keju

kolom yang harus diisi ditandai *

Kirim Komentar