Bahan Martabak Manis Talas Mini :
Bahan Kulit:- 250 gram tepung terigu protein sedang
- 100 gram talas pontianak, dikukus, dihaluskan
- 1/4 sendok teh baking powder
- 25 gram gula pasir
- 1/4 sendok teh garam
- 200 ml air
- 1/2 sendok teh ragi instan
- 150 gram putih telur
- 50 gram gula pasir
- 1 sendok teh baking powder
- 25 gram margarin, dilelehkan
- 1/4 sendok teh pasta talas
Bahan Isi:
- 400 ml susu cair
- 75 gram gula pasir
- 1/4 sendok teh garam
- 3 sendok makan tepung maizena dilarutkan di dalam 4 sendok makan air, untuk mengentalkan
- 1/4 sendok teh pasta talas
- 100 gram keju cheddar parut untuk taburan
- 50 gram margarin untuk olesan
Cara Membuat Martabak Manis Talas Mini :
- Isi, panaskan susu cair, gula pasir, dan garam sambil diaduk sampai mendidih. Kentalkan dengan larutan maizena. Aduk sampai meletup-letup. Tambahkan pasta talas. Aduk rata. Angkat. Sisihkan.
- Kulit, campur tepung terigu, talas, baking powder, gula pasir, dan garam. Aduk rata.
- Tuang air sedikit-sedikit sambil dikocok perlahan 30 menit. Tambahkan ragi instan. Kocok rata. Diamkan 30 menit.
- Kocok lepas telur. Tambahkan gula pasir dan baking powder. Aduk rata. Tuang ke dalam campuran tepung terigu. Aduk rata. Masukkan margarin leleh dan pasta talas. Aduk rata.
- Panaskan cetakan pancake. Oles tipis dengan margarin. Tuang satu sendok sayur adonan. Gunakan sendok putari adonan hingga menempel di sisi cetakan. Biarkan berlubang-lubang sampai setengah matang. Tutup. Biarkan sampai matang.
- Angkat. Oleskan margarin. Oleskan bahan isi. Taburkan keju.
Buat Review dan Rating Resep Martabak Manis Talas Mini