Bahan Mangkuk Nugget Ikan :
- Minyak untuk menggoreng
- 250 g nugget ikan beku, siap pakai, potong kasar *)
- 100 g jamur kancing kalengan, tiriskan, belah dua
- 100 g sayuran beku beku, siap pakai ***)
- 50 g keju mozzarella, parut **)
- 2 sdm mentega
- 1/2 buah bawang Bombay, cincang halus
- 2 sdm tepung terigu
- 100 ml susu cair
- 100 ml kaldu ayam
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt cabai bubuk
Cara Membuat Mangkuk Nugget Ikan :
- Panaskan minyak, goreng nugget ikan hingga kuning keemasan, angkat, tiriskan.
- Saus: Lelehkan mentega, tumis bawang Bombay hingga harum. Masukkan tepung terigu, aduk hingga matang.
- Tuangi susu cair sedikit demi sedikit sambil aduk hingga rata. Tuangi kaldu, aduk rata. Masak hingga mendidih.
- Bubuhi dengan merica, garam, dan cabai bubuk. Aduk rata. Masak hingga kental, angkat. Sisihkan.
- Dalam pinggan tahan panas bervolume 100 ml, susun seCara berurutan nugget ikan goreng, saus, sayuran beku, saus, jamur kancing, nugget ikan, saus, dan keju parut.
- Panggang dalam oven panas bersuhu 160°C selama 10 menit hingga kuning keemasan dan keju leleh. Angkat. Sajikan hangat.
Buat Review dan Rating Resep Mangkuk Nugget Ikan