Resep Jagung Bakar Bawang

Berikut ini adalah resep Jagung Bakar Bawang mudah dibuatnya dan rasanya lezat, Jagung Bakar Bawang bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda

Jagung Bakar Bawang

Bahan Jagung Bakar Bawang :

  • 6 buah jagung manis, masing-masing potong melintang 12 cm
  • kertas aluminium
Olesan:
  • 75 g mentega asin
  • 1 sdt bawang putih parut
  • 1/2 sdt cabai merah bubuk
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt peterseli cincang

Cara Membuat Jagung Bakar Bawang :

  1. Didihkan air secukupnya dalam panci.
  2. Celupkan tiap potongan jagung manis dalam air mendidih hingga setengah matang. Angkat.
  3. Olesan : Aduk semua bahan hingga rata.
  4. Olesi tiap potong jagung dengan bahan olesan.
  5. Bungkus masing-masing dengan sepotong kertas aluminium.
  6. Bakar di atas bara api sambil batik-balik hingga matang.
  7. Angkat, sajikan hangat.

Saat ini belum ada rating dan review untuk resep Jagung Bakar Bawang ini.

Buat Review dan Rating Resep Jagung Bakar Bawang

kolom yang harus diisi ditandai *

Kirim Komentar