Bahan Ikan Woku :
- 2 ekor ikan mas
- tumbuk kasar 15 buah cabai keriting dan 12 butir bawang merah
- 1 sendok makan kunyit, haluskan
- 6 cm jahe, iris-iris
- 3 batang serai, iris tipis
- 6 buah tomat, potong-potong
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh penyedap rasa, jika suka
- 8 lembar daun jeruk purut
- 1 lembar daun kunyit
- 150 cc air
- 5 batang daun bawang, potong-potong
- Daun kemangi secukupnya
- Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat Ikan Woku :
- Tumis bumbu tumbuk kasar, serai, jahe, kunyit hingga harum.
- Masukkan tomat, garam, penyedap rasa, air, ikan. Tutup wajan, masak sampai ikan matang.
- Masukkan daun bawang dan daun kemangi. Aduk-aduk, angkat. Hidangkan.
Buat Review dan Rating Resep Ikan Woku