Resep Hot Chicken Wings (Sayap Ayam Pedas)

Berikut ini adalah resep HOT CHICKEN WINGS (SAYAP AYAM PEDAS) mudah dibuatnya dan rasanya lezat, HOT CHICKEN WINGS (SAYAP AYAM PEDAS) bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda. Sirracha hot chilli sauce adalah saus pedas khas Amerika. Warnanya oranye, kental, dengan rasa bawang putih yang tajam. Hickory smoke, bumbu dengan aroma asap yang tajam, berupa cairan kental berwama merah kecokelatan dan dijual dalam kemasan botol.

Hot Chicken Wings (Sayap Ayam Pedas)

Bahan Hot Chicken Wings (Sayap Ayam Pedas) :

  • 12 sayap ayam
Saus:
  • 125 ml sambal botolan Sriracha hot chilli sauce*)
  • 3 sdm kecap asin
  • 2 siung bawang putih besar, cincang
  • 2 sdm cabai merah kering tumbuk kasar
  • 2 sdt hickory smoke**)
  • 1/2 sdt cabai merah bubuk
  • 1/2 sdt merica hitam bubuk
  • 70 g gula palem.

Cara Membuat Hot Chicken Wings (Sayap Ayam Pedas) :

  1. Potong ujung sayap ayam yang runcing. Potong sayap ayam menjadi 2 bagian.
  2. Saus: Campur semua bahan menjadi satu. Simpan dalam lemari pendingin selama semalaman.
  3. Ambil 1/2 bagian saus, campur dengan sayap ayam dan biarkan selama 6 jam atau semalaman.
  4. Panggang sayap ayam dalam oven pada suhu 1801 C selama 1 jam.
  5. Keluarkan dari oven, tuangi sisa saus.
  6. Panggang kembali selama 40 menit hingga kering.
  7. Angkat, sajikan hangat.

Saat ini belum ada rating dan review untuk resep Hot Chicken Wings (Sayap Ayam Pedas) ini.

Buat Review dan Rating Resep Hot Chicken Wings (Sayap Ayam Pedas)

kolom yang harus diisi ditandai *

Kirim Komentar