Bahan Cumi Tumis Jamur :
- 400 gram cumi, dipotong kotak, dikerat-kerat
- 100 gram jamur merang, dibelah dua
- 3 siung bawang putih, dicincang kasar
- 1/2 buah bawang bombay, diiris panjang
- 2 buah cabai merah besar, dipotong serong
- 2 cm jahe, diiris tipis
- 1 sendok teh kecap manis
- 3/4 sendok teh garam
- 3/4 sendok teh merica bubuk
- 1/2 sendok teh gula pasir
- 100 ml air
- 2 batang daun bawang, dipotong serong
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Cumi Tumis Jamur :
- Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang bombay, cabai merah besar, dan jahe sampai harum.
- Tambahkan cumi. Aduk sampai berubah warna.
- Masukkan jamur merang. Aduk rata. Tambahkan kecap manis, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.
- Tuang air. Masak sampai meresap.
- Menjelang diangkat, tambahkan daun bawang. Aduk rata.
Buat Review dan Rating Resep Cumi Tumis Jamur