Bahan Cake Pisang Cokelat :
potong 1 :- 50 gram tepung terigu protein sedang
- 10 gram maizena
- 4 butir telur
- 50 gram gula pasir halus
- 1 sendok teh emulsifier (SP/TBM)
- 10 gram susu bubuk
- 1/2 sendok teh baking powder
- 125 gram margarin, dilelehkan
- 1/4 sendok teh garam
- 1/8 sendok teh esens pisang
- 100 gram pisang ambon, dihaluskan
- 1 sendok makan susu kental manis putih
- 45 gram tepung terigu protein sedang
- 15 gram cokelat bubuk
- 4 butir telur
- 65 gram gula pasir
- 1 sendok teh emulsifier (SP/ TBM)
- 15 gram susu bubuk
- 1/2 sendok teh baking powder
- 100 gram margarin
- 1/8 sendok teh garam
- 1/8 sendok teh esens pisang
- 100 gram pisang ambon, dihaluskan
- 1 sendok makan susu kental manis cokelat
- 1 sendok teh cokelat pasta
- 80 gram selai cokelat
Cara Membuat Cake Pisang Cokelat :
- Bahan I, kocok margarin, dan garam hingga lembut. Tambahkan pisang ambon yang dihaluskan, esens pisang, dan susu kental manis putih. Kocok rata. Sisihkan.
- Kocok telur, gula pasir, dan emulsifier hingga mengembang. Masukkan tepung terigu, maizena, dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata.
- Tuang ke dalam kocokan margarin sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.
- Tuang ke dalam loyang 22x22x4 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Oven dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius 25 menit hingga matang.
- Bahan II, buat dengan cara yang sama.
- Ambil selembar cake cokelat. Oleskan olesan. Tutup dengan cake pisang. Padatkan.
- Cake Pisang cokelat siap dihidangkan.
Buat Review dan Rating Resep Cake Pisang Cokelat