Bahan Bingka Tape :
- 5 butir Telur ayam
- 50 gram Gula merah sisir
- 100 gram Gula pasir
- 300 gram Tapai singkong , haluskan, buang seratnya
- 100 gram Tepung terigu protein sedang
- 300 ml Santan dari 1 butir kelapa, rebus dengan 1 sdt garam
- 50 gram Kenari sangrai , cincang
Cara Membuat Bingka Tape :
- Campur tapai dan terigu, aduk rata.
- Campur santan dan gula merah, rebus di atas api kecil sambil diaduk hingga rata. Angkat dan sisihkan.
- Kocok telur dan gula pasir dengan pengocok adonan (balloon whisk) hingga gula larut. Tuang ke dalam campuran tapai, aduk rata.
- Tuang adonan dalam loyang bingka bersemir margarin dan beralas kertas roti.
- Panggang dalam oven bersuhu 160°C hingga setengah matang selama + 15 menit. Taburi kenari cincang diatasnya. Panggang kembali dalam oven hingga matang selama ± 40 menit. Angkat.
- Sajikan.
Buat Review dan Rating Resep Bingka Tape