Bahan Prol Tape Jagung :
- 300 gram tape singkong, dihaluskan
- 60 gram gula pasir halus
- 1/2 sendok teh garam
- 2 butir telur, dikocok lepas
- 30 gram tepung terigu protein sedang
- 75 ml santan dari 1/4 butir kelapa
- 50 gram margarin, dilelehkan
- 100 gram jagung manis, dipipil
- 1 kuning telur untuk olesan
Cara Membuat Prol Tape Jagung :
- Remas-remas tape singkong, gula pasir, dan garam sampai lembut. Masukkan telur, tepung terigu, santan, margarin, dan jagung manis. Aduk rata.
- Tuang di cetakan muffin pendek lebar yang dioles tipis margarin.
- Oven 15 menit dengan api bawah suhu 170 derajat Celsius sampai setengah matang.
- Oles kuning telur dan oven lagi 20 menit sampai matang.
Buat Review dan Rating Resep Prol Tape Jagung