Bahan Ayam Rebung Cabai Hijau :
- 1 ekor ayam, potong jadi 8
- 250 gram rebung, potong tipis
- 3 buah cabai hijau, potong serong
- 1/2 buah paprika merah
- 150 cc kaldu ayam
- 1/2 buah bawang bombay, iris melintang
- 1 sendok teh maizena
- 50 cc air
- 1 sendok teh kecap ikan
- 1/2 sendok teh minyak wijen
- 2 sendok makan saus tiram
- Garam, merica, gula pasir secukupnya
Cara Membuat Ayam Rebung Cabai Hijau :
- Bawang bombay ditumis sampai harum. Masukkan bumbu. Masak sebentar.
- Beri ayam dan kaldu. Masak sampai ayam matang. Beri rebung, cabai hijau, paprika merah. Masak sampai matang.
- Kentalkan dengan larutan maizena.
- Angkat dari api. Siap dhidangkan.
Buat Review dan Rating Resep Ayam Rebung Cabai Hijau