Bahan Tekwan :
kalori per porsi 296- 50 g jamur kuping, rendam dalam air panas hingga lunak
- 1 buah bengkuang, iris bentuk korek api
- 10 buah bunga sedap malam, simpulkan
- 100 g suun, rendam dalam air hingga lunak, tiriskan
- 250 g fillet ikan tenggiri, haluskan
- 2 putih telur ayam
- 1 sdm garam
- 200 g tepung sagu, ayak
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 250 g udang kupas, cincang kasar
- 2 L air
- 1 sdm garam
- 1 sdt merica bubuk
- 3 buah cabai rawit, rebus
- 6 buah cabai merah, rebus
- 1 sdt gula pasir
- 1/2 sdt garam
- 1 sdm cuka
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 2 sdm bawang goreng
Cara Membuat Tekwan :
- Bakso Ikan: Campur ikan, putih telur, dan garam, uleni hingga licin. Masukkan tepung sagu sedikit demi sedikit sambil uleni hingga kalis.
- Didihkan air. Ambil 1 sdm adonan, bulatkan dengan bantuan dua buah sendok teh. Masak hingga adonan matang dan terapung. Angkat. Tiriskan.
- Air kaldu: Tumis bawang cincang dan udang hingga harum. Tuangkan air, garam, dan merica. Masukkan jamur kuping, bengkuang, bunga sedap malam, dan tekwan, aduk rata. Didihkan.
- penyajian: Atur bakso ikan, udang, jamur kuping, bengkuang, bunga sedap malam, suun, dan daun bawang dalam mangkuk saji. Tuangkan kuah tekwan. Sajikan dengan bahan taburan dan sambal.
Buat Review dan Rating Resep Tekwan