Bahan Sirop Buah Rempah :
- 2 buah (200 g) kiwi, kupas, iris melintang tipis
- 125 g buah leci kalengan, tiriskan
- 125 g stroberi, iris tipis
- 50 g manisan jahe, iris tipis
- 500 ml air matang
- 225 g gula pasir halus
- 2 sdm air jeruk lemon
- 2,5 cm jahe, iris kasar
- 2 butir cengkih
- 2,5 cm kayumanis batang
- 1 bagian kelopak pekak
- 1/4 sdt chinese five spice bubuk
- 75 ml dry sherry*)
- 5 lembar daun mint, iris halus
- 50 g kacang mete utuh, panggang.
Cara Membuat Sirop Buah Rempah :
- Sirop gula: Didihkan air matang bersama gula pasir, air jeruk lemon, jahe, cengkih, kayuÂmanis, kelopak pekak, dan chinese five spice hingga gula larut.
- Tuangkan dry sherry, aduk rata. Saring.
- Segera masukkan kacang mete, aduk rata. simpan dalam lemari pendingin hingga saat akan disajikan. Sisihkan.
- Atur potongan buah kiwi, leci, stroberi dan manisan jahe dalam gelas-gelas saji. Siram deÂngan sirop gula,
- Sajikan dengan taburi daun mint dan kacang mete panggang.
Buat Review dan Rating Resep Sirop Buah Rempah