Bahan Mie Goreng Telur Dadar :
- 200 gram mie telur, direbus
- 150 gram ayam fillet, dipotong kotak
- 5 butir bawang merah, diiris
- 2 siung bawang putih, dicincang halus
- 6 batang caisim, dipotong-potong
- 100 gram kol, diiris halus
- 2 sendok makan saus tomat
- 2 sendok makan kecap manis
- 2 sendok teh kecap asin
- 1 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh lada bubuk
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 1 batang daun bawang, iris
- 50 ml air
- minyak untuk menumis, secukupnya
- 4 butir telur
- 1/2 sendok teh garam
Cara Membuat Mie Goreng Telur Dadar :
- Dadar : kocok lepas telur dan garam. Buat dadar tipis dan lebar. Gulung-gulung selagi panas. Iris tpis-tipis.
- Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Masukkan ayam. Aduk hingga berubah warna.
- Masukkan caisim dan kol. Aduk hingga Iayu.
- Tambahkan mi telur, saus tomat, kecap manis, kecap asin, garam, lada, dan gula. Aduk rata.
- Tuang air. Masak hingga matang. Masukkan daun bawang.
- Mie Goreng Telur dadar siap dihidangkan.
Buat Review dan Rating Resep Mie Goreng Telur Dadar