Bahan Kue Kering Mete Selai :
- 75 gram mentega
- 50 gram margarin
- 75 gram gula halus
- 1 butir telur
- 50 gram kacang mete panggang, haluskan
- 175 gram tepung terigu
- 1 sendok makan tepung maizena
- 1 butir kuning telur, kocok lepas, Campur
- 1 sendok makan cream susu
- 100 gram mete panggang, cincang kasar
- Selai stroberi secukupnya
Cara Membuat Kue Kering Mete Selai :
- Oles loyang kue kering dengan margarin. Sisihkan.
- Panaskan oven 160 derajat Celsius.
- Kocok mentega, margarin, gula halus sampai lembut.
- Masukkan telur. Kocok rata.
- Campur dengan mete, tepung terigu, tepung maizena. Aduk rata sampai bisa dibentuk.
- Bentuk bulat sebesar kelereng kecil. Poles kuning telur. Gulingkan di mete cincang. Tekan agak gepeng. Ben selai.
- Oven 15 menit sampai matang.
Buat Review dan Rating Resep Kue Kering Mete Selai