Resep Chocolate Mousse Served With Cherry Stew

Berikut ini adalah resep Chocolate Mousse Served With Cherry Stew mudah dibuatnya dan rasanya lezat, Chocolate Mousse Served With Cherry Stew bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda. Saat melelehkan cokelat, panci tim harus bersih, bebas minyak, atau air. Saat Membuat mousse sebaiknya dalam temperatur dingin, agar tidak mudah leleh.

Chocolate Mousse  Served With Cherry Stew

Bahan Chocolate Mousse Served With Cherry Stew :

CHOCOLATE MOUSSE:
  • 200 gram dark chocolate
  • 100 gram whipping cream
LEMBARAN COKELAT:
  • 150 gram dark chocolate
  • 1 lembar kertas roti
BAHAN UNTUK CHERRY SAUCE:
  • 250 gram black cherry
  • 200 ml cherry juice
  • 20 gram tepung maizena
  • 50 gram gula pasir
  • 4 sdm air

Cara Membuat Chocolate Mousse Served With Cherry Stew :

  1. Lelehkan cokelat yang sudah dipotong dalam panci tim.

  2. Biarkan dalam suhu ruang selama 10 menit.  

  3. Masukkan whipping cream ke dalam lemari es hingga dingin (30 menit). Kemudian kocok hingga kaku.  

  4. Campurkan whipping cream yang sudah dikocok ke dalam cokelat leleh. Aduk hingga rata. Dinginkan. 

  5. Sementara itu buat lembaran cokelat. Tim cokelat yang sudah dipotong-potong.Tuang dan ratakan di atas kertas roti. Diamkan sampai dingin. 

  6. Sambil menunggu, buat cherry juice. Masak cherry juice di atas api. Tambahkan gula. Aduk rata. Masukkan larutan maizena. Aduk sampai mengental lalu tambahkan black cherry.           

  7. Cara menyajikan : patahkan lembaran cokelat sesuai selera. Letakkan di atas piring saji. Tambahkan chocolate mousse di atasnya. Tutupkan lembaran cokelat di atasnya. Ulangi sesuai selera. Hiasi dengan daun mint dan saus cherry. 

Saat ini belum ada rating dan review untuk resep Chocolate Mousse Served With Cherry Stew ini.

Buat Review dan Rating Resep Chocolate Mousse Served With Cherry Stew

kolom yang harus diisi ditandai *

Kirim Komentar