Bahan Bola-Bola Jagung Manis :
- Jagung manis 4 buah
- Udang kupas 100 gram, haluskan
- Bawang daun 4 tangkai, iris tipis
- Bawang putih 3 slung, cincang
- Bawang bombay 1/2 buah, cincang
- Merica bubuk 1 sendok teh
- Garam secukupnya
- Gula pasir 1 sendok teh
- Minyak goreng 750 gram
- Tepung terigu protein sedang 75 gram
- Telur ayam 1 butir, kocok lepas
- Crab stik 5 buah, potong dadu 1,5 cm
- Tepung pangko 50 gram|
Cara Membuat Bola-Bola Jagung Manis :
- Sisir 2 buah jagung manis. Haluskan sisa jagungnya.
- Panaskan 2 sdm minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harem. Angkat.
- Campur jagung, tumisan bawang, udang, bawang daun, merica, garam, gula dan 25 gr terigu. Aduk rata.
- Ambil 1 sdm adonan, letakkan crab stik di tengahnya. Bulatkan. Lakukan hingga adonan habis.
- Gulingkan adonan di atas sisa terigu, angkat. Celup adonan dalam telur, angkat dan gulingkan di atas tepung pangko.
- Panaskan minyak, goreng adonan hingga matang. Angkat dan tiriskan.
- Sajikan hangat.
Buat Review dan Rating Resep Bola-Bola Jagung Manis