Bahan Bola-Bola Ayam Jamur :
Bahan kulit:- 200 gram tepung terigu protein sedang
- 1/2 sendok teh baking powder
- 1 butir telur
- 1 kuning telur
- 1/2 sendok teh garam
- 400 ml air kaldu ayam
- 100 gram paha ayam, dicincang kasar
- 2 siung bawang putih, dicincang halus
- 50 gram jamur kancing, dicincang kasar
- 1 sendok teh kecap asin
- 1/4 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 50 ml air
- 1 sendok makan daun bawang iris
- 1 sendok makan minyak untuk menumis
- saus tomat
- mayones
Cara Membuat Bola-Bola Ayam Jamur :
- panaskan minyak. Tumis bawang putih sampai harum. Tambahkan ayam. Aduk sampai berubah warna.
- Masukkan jamur kancing. Aduk rata. Tambahkan kecap asin, garam, merica bubuk, dan air. Aduk sampai matang. Masukkan daun bawang. Aduk rata. Sisihkan.
- Kulit: kocok lepas telur, garam, dan air kaldu ayam. Tuang sedikit-sedikit ke campuran tepung terigu dan baking powder. Aduk rata.
- Tuang di cetakan poffertjes yang dioles margarin. Biarkan hingga sisinya berkulit. Sendokkan isi. Balik adonan dan bentuk bola. Biarkan matang.
- Sajikan dengan pelengkap.
Buat Review dan Rating Resep Bola-Bola Ayam Jamur