Bahan Arayes (Lebanon) :
- 100 g daging kambing cincang tanpa lemak
- 1/2 sdm peterseli cincang
- 1 sdt daun mint segar cincang
- 1 sdm bawang Bombay cincang halus
- 1 siung bawang putih, cincang
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk putih
- 1/2 sdt merica bubuk hitam
- 1/4 sdt kayu manis bubuk
- 1/2 sdt jintan bubuk
- 5 buah roti pitta *)
- 40 ml minyak zaitun
Cara Membuat Arayes (Lebanon) :
- Campur daging kambing cincang, peterseli, daun mint, bawang Bombay, dan bawang putih cincang. Aduk rata.
- Tambahkan garam, merica bubuk hitam, merica bubuk putih, kayu manis bubuk, dan jintan bubuk. Aduk rata. Bagi adonan menjadi lima bagian. Sisihkan.
- Sayat membujur tiap roti pitta hingga terbuka seperti kantong. Olesi bagian dalamnya dengan minyak zaitun.
- Olesi salah satu sisinya dengan daging berbumbu hingga rata, rapatkan kembali.
- Olesi kedua sisi luar roti pitta dengan minyak zaitun.
- Panggang dalam oven bersuhu 180°C selama 30 menit hingga matang. Angkat.
- Potong masing-masing roti menjadi 4 bagian.
- Sajikan.
Buat Review dan Rating Resep Arayes (Lebanon)