Resep Udang Bakar Aroma Jeruk

Berikut ini adalah resep Udang Bakar Aroma Jeruk mudah dibuatnya dan rasanya lezat, Udang Bakar Aroma Jeruk bisa dijadikan sebagai hidangan keluarga anda

Bahan Udang Bakar Aroma Jeruk :

Bahan:
1 kg pancet ukuran besar
2 sendok makan minyak sayur
2 sendok makan saus tomat
3 sendok makan kecap ikan
2 sendok makan air jeruk nipis
1 sendok teh thyme, cincang
2 sendok teh garam
11 buah cabai rawit hijau, iris serong
1 sendok teh chili flake

Bahan Aroma Jeruk :
5 buah jeruk limau, iris tipis melintang
30 gram daun ketumbar
30 gram daun basil

Cara Membuat Udang Bakar Aroma Jeruk :

  1. Lumuri udang dengan kecap ikan, air jeruk nipis, minyak, saus tomat, thyme, garam, dan cabai rawit hingga merata. Diamkan selama 30 menit dalam lemari pendingin hingga bumbu meresap, sisihkan.
  2. Panaskan grilling pan, masak udang satu per satu hingga matang. Angkat.
  3. Atur udang di atas piring saji bersama irisan jeruk limau serta taburan daun ketumbar dan basil.
  4. Udang Bakar Aroma Jeruk siap dihidangkan.

Saat ini belum ada rating dan review untuk resep Udang Bakar Aroma Jeruk ini.

Buat Review dan Rating Resep Udang Bakar Aroma Jeruk

kolom yang harus diisi ditandai *

Kirim Komentar