Bahan Sup Kentang Sosis :
- 250 gram kentang kukus
- 4 buah sosis sapi, diiris tipis
- 1/4 buah bawang bombay, dicincang halus
- 75 gram kacang polong
- 1 sendok teh garam
- 3/4 sendok teh merica hitam kasar
- 500 ml kaldu sapi
- 200 ml susu cair
- 1 sendok makan margarin untuk menumis
Cara Membuat Sup Kentang Sosis :
- Blender kentang dan kaldu sapi sampai lembut. Masak sampai mendidih.
- Panaskan margarin. Tumis bawang bombay sampai harum. Masukkan sosis sapi, kacang polong, garam, dan merica hitam kasar. Aduk rata. Angkat.
- Tuang ke rebusan kentang. Masak sampai mendidih. Tambahkan susu cair. Masak sampai matang.
Buat Review dan Rating Resep Sup Kentang Sosis