Bahan Sayur Bening Bumbu Bakar :
- 200 gram kembang kol, dipetiki
- 50 gram wortel, dipotong serong
- 25 gram kapri
- 1800 ml air
- 2 lembar daun salam
- 1 sendok teh air jeruk nipis
- 1 sendok teh gula pasir
- 1 sendok makan garam
- 1/2 sendok teh kaldu ayam bubuk
- 2 tangkai daun kemangi
- 1 cm lengkuas, dibakar, dimemarkan
- 1 batang serai, dibakar, dimemarkan
- 4 buah cabai merah, dibakar, dimemarkan
- 1 cm jahe, dibakar, dimemarkan
- 5 butir bawang merah, dibakar, dimemarkan
- 2 siung bawang putih, dibakar, dimemarkan
Cara Membuat Sayur Bening Bumbu Bakar :
- Didihkan air. Rebus daun salam, air jeruk nipis, gula pasir, garam, kaldu ayam bubuk, dan bumbu bakar sampai mendidih.
- Masukkan kembang kol, wortel, dan kapri. Masak sampai matang. Menjelang diangkat, tambahkan daun kemangi. Aduk rata.
Buat Review dan Rating Resep Sayur Bening Bumbu Bakar