Bahan Mi Chiang Mai (Thailand) :
- 200 gram mi telur kering
- 2 sendok makan minyak goreng
- 5 butir bawang merah, iris tipis
- 3 siung bawang putih, iris tipis
- 1 sendok makan cabal giling
- 1 sendok teh bumbu kari bubuk
- 250 gram daging dada ayam, potong dadu 1 cm
- 100 gram udang, buang kepalanya
- 750 ml santan dari 1 butir kelapa
- 250 ml kaldu ayam
- 1 sendok makan kecap ikan
- 1 1/2 sendok teh garam
- 1 sendok makan gula jawa
- 1 sendok makan air jeruk nipis
- 1 sendok makan cabal merah cincang untuk taburan
- Daun ketumbar cincang, jika suka
Cara Membuat Mi Chiang Mai (Thailand) :
- Rebus mi sampai lunak. Sisihkan
- Panaskan minyak, tumis bawang merah, bawang putih, cabai giling dan bumbu kari sampai harum.
- Masukkan daging ayam dan udang. Aduk sebentar. Tambahkan santan, kaldu, kecap ikan, garam, gula jawa, dan air jeruk nipis.
- Masak dengan api kecil sambil diaduk-aduk agar santan tidak pecah. Setelah kuah mendidih, angkat.
- Taruh mi dalam mangkuk saji. Tuangi dengan kuah daging ayam dan udang. Taburi dengan cabai cincang dan daun ketumbar. Sajikan hangat.
Buat Review dan Rating Resep Mi Chiang Mai (Thailand)